TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Raja-raja 5:9-11

Konteks
5:9 Hamba-hambaku akan membawanya turun dari gunung Libanon ke laut j  dan aku akan mengikatnya menjadi rakit-rakit di laut untuk dibawa sampai ke tempat yang akan kautunjukkan kepadaku; kemudian akan kusuruh bongkar semuanya di sana, sehingga engkau dapat mengangkutnya. Sementara itu engkau hendaknya menyediakan makanan k  bagi seisi istanaku seberapa yang kukehendaki." 5:10 Demikianlah Hiram memberikan kayu aras dan kayu sanobar kepada Salomo seberapa yang dikehendakinya. 5:11 Lalu Salomo memberikan kepada Hiram dua puluh ribu kor gandum, bahan makanan l  bagi seisi istananya dan dua puluh kor minyak tumbuk; demikianlah diberikan Salomo kepada Hiram tahun demi tahun.

1 Raja-raja 5:2

Konteks
5:2 Lalu Salomo mengutus orang kepada Hiram dengan pesan:

1 Raja-raja 2:10

Konteks
2:10 Kemudian Daud mendapat perhentian bersama-sama nenek moyangnya, dan ia dikuburkan r  di kota Daud. s 

1 Raja-raja 2:15

Konteks
2:15 Lalu katanya: "Engkau sendiri tahu bahwa akulah yang berhak atas kedudukan raja, dan bahwa seluruh Israel mengharapkan, supaya aku menjadi raja; tetapi sebaliknya kedudukan raja jatuh kepada adikku, sebab dari Tuhanlah ia mendapatnya.

Ezra 3:7

Konteks
3:7 Lalu mereka memberikan uang kepada tukang batu dan tukang kayu, f  sedang kepada orang Sidon dan Tirus makanan dan minuman dan minyak, supaya orang-orang itu membawa kayu aras g  dari Libanon h  sampai ke laut dekat Yafo, seperti yang telah diizinkan kepada mereka oleh Koresh, i  raja negeri Persia.

Yehezkiel 27:17

Konteks
27:17 Yuda dan tanah Israel berdagang dengan engkau; mereka menukarkan gandum g  dari Minit, h  mur, madu, minyak dan balsam i  ganti barang-barang daganganmu. j 

Hosea 2:8-9

Konteks
2:8 (2-7) Tetapi dia tidak insaf 1  q  bahwa Akulah yang memberi kepadanya gandum, anggur dan minyak, r  dan yang memperbanyak bagi dia perak dan emas s  yang dibuat mereka menjadi patung Baal. t  2:9 (2-8) Sebab itu Aku akan mengambil kembali gandum-Ku u  pada masanya dan anggur-Ku v  pada musimnya, dan akan merampas kain bulu domba dan kain lenan-Ku yang harus menutupi auratnya.

Amos 4:6-9

Konteks
Orang Israel tidak mau berbalik kepada TUHAN
4:6 "Sekalipun Aku ini telah memberi kepadamu gigi yang tidak disentuh makanan di segala kotamu dan kekurangan roti di segala tempat kediamanmu, namun kamu tidak berbalik kepada-Ku 2 ," demikianlah firman TUHAN. i  4:7 "Akupun telah menahan j  hujan dari padamu, ketika tiga bulan lagi sebelum panen; Aku menurunkan hujan ke atas kota yang satu dan tidak menurunkan hujan ke atas kota yang lain; k  ladang yang satu kehujanan, dan ladang, yang tidak kena hujan, menjadi kering; 4:8 penduduk dua tiga kota pergi terhuyung-huyung ke satu kota untuk minum air, l  tetapi mereka tidak menjadi puas; m  namun kamu tidak berbalik n  kepada-Ku," demikianlah firman TUHAN. o  4:9 "Aku telah memukul kamu dengan hama dan penyakit gandum, p  telah melayukan taman-tamanmu dan kebun-kebun anggurmu, pohon-pohon ara dan pohon-pohon zaitunmu q  dimakan habis oleh belalang, r  namun kamu tidak berbalik s  kepada-Ku," demikianlah firman TUHAN.

Hagai 1:8-11

Konteks
1:8 Jadi naiklah ke gunung, bawalah kayu t  dan bangunlah Rumah itu; maka Aku akan berkenan u  kepadanya dan akan menyatakan kemuliaan-Ku v  di situ, firman TUHAN. 1:9 Kamu mengharapkan banyak, tetapi hasilnya sedikit, w  dan ketika kamu membawanya ke rumah, Aku menghembuskannya. x  Oleh karena apa? demikianlah firman TUHAN semesta alam. Oleh karena rumah-Ku yang tetap menjadi reruntuhan, y  sedang kamu masing-masing sibuk dengan urusan rumahnya sendiri. 1:10 Itulah sebabnya langit menahan z  embunnya a  dan bumi menahan hasilnya, b  1:11 dan Aku memanggil kekeringan c  datang ke atas negeri, ke atas gunung-gunung, d  ke atas gandum, ke atas anggur, e  ke atas minyak, f  ke atas segala yang dihasilkan tanah, ke atas manusia dan hewan dan ke atas segala hasil usaha. g "

Hagai 2:16-17

Konteks
2:16 (2-17) bagaimana keadaanmu? Ketika orang pergi melihat suatu timbunan b  gandum yang seharusnya sebanyak dua puluh gantang, hanya ada sepuluh; dan ketika orang pergi ke tempat pemerasan c  anggur untuk mencedok lima puluh takar, hanya ada dua puluh. d  2:17 (2-18) Aku telah memukul kamu dengan hama e  dan penyakit gandum dan segala yang dibuat tanganmu f  dengan hujan batu; g  namun kamu tidak berbalik h  kepada-Ku, demikianlah firman TUHAN. i 

Lukas 16:8

Konteks
16:8 Lalu tuan itu memuji bendahara yang tidak jujur itu 3 , karena ia telah bertindak dengan cerdik. Sebab anak-anak dunia ini r  lebih cerdik s  terhadap sesamanya dari pada anak-anak terang. t 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:8]  1 Full Life : DIA TIDAK INSAF.

Nas : Hos 2:7

Orang Israel menghubungkan panen baik mereka dengan para Baal (dewa-dewa Kanaan), padahal sesungguhnya itulah kemurahan dan kasih karunia Allah yang memberikan hal-hal baik kepada mereka. Kita harus senantiasa hati-hati untuk mengakui kasih karunia dan berkat-berkat Allah yang diberikan-Nya kepada kita dan bersyukur kepada-Nya dengan hati penuh terima kasih. Lalai melakukan hal ini merupakan langkah pertama untuk meninggalkan Dia.

[4:6]  2 Full Life : NAMUN KAMU TIDAK BERBALIK KEPADA-KU.

Nas : Am 4:6-11

Allah telah mengirim bencana lepas bencana atas umat itu untuk mendorong mereka bertobat dan kembali kepada-Nya; tetapi, tidak ada apa yang dapat menolong umat itu meninggalkan gaya hidup cemar mereka. Karena itu mereka akhirnya akan berhadapan dengan hukuman Allah (ayat Am 4:12).

[16:8]  3 Full Life : MEMUJI BENDAHARA YANG TIDAK JUJUR ITU.

Nas : Luk 16:8

Makna dari lukisan Yesus di sini ialah bahwa orang duniawi cukup memikirkan hal-hal duniawi sehingga mereka berusaha untuk kepentingan dan kesejahteraan pribadi mereka. Sebaliknya, orang percaya sering tak cukup berfokus ke sorga untuk menggunakan harta dunianya demi meningkatkan kepentingan rohani dan sorgawinya.



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA